PROGRAM KEAHLIAN KECAKAPAN HIDUP BERBASIS BISMILLAH
Program Entreprenuer Skill atau Program Keahlian Kecakapan Hidup Madradah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah merupakan program yang diluncurkan pada tahun pelajaran 2015-2016. Peluncuran ini diawali dengan pembahasan proposal program tersebut di Rapat Kerja MA YAPIS Al-Oesmaniyyah Tahun Pelajaran 2015-2016 yang diadakan di Green Hills Resort Cipanas, Kabupaten Cianjur.
Terjadi pembahasan yang cukup Alot diantara para peserta Raker. Salah seorang Guru Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah mempertanyakan kesiapan sarana dan prasarana untuk menunjang program tersebut. Program keahlian kecakapan hidup ini selaras dengan apa yang ditetapkan dalam kurikulum Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah yang membekali peserta didiknya dengan life Skill atau kecakapan Hidup, dengan tujuan untuk dapat meningkatkan daya saing dalam kehidupan masyarakat.
Program kecakapan hidup Madrasah Aliyah Al-Oesmaniyyah meliputi kecakapan Teknik Perbengkelan Motor (TPM), Teknik Jaringan Komputer (TKJ), Desain Grafis, Kewirausahaan Kuliner (KWU Kuliner), Kewirausahaan Thibbun Nabawi (KWU Thibbun), dan Administrasi Perkantoran (AP). Secara lengkap proposal program Keahlian Kecakapan Hidup Madrasah YAPIS Al-Oesmaniyyah dapat dipelajari dalam lampiran proposal.
Tahun Pelajaran 2015-2016, Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah dengan bermodalkan "BISMILLAH", mulai dengan program Kecakapan Hidup yang telah disepakati dalam Rapat Kerja Tahun Pelajaran 2015-2016.
Lampiran Proposal