Post Page Advertisement [Top]

HumasKesiswaanKurikulum

RAPAT AWAL TAHUN MADRASAH ALIYAH YAPIS TAHUN PELAJARAN 2021-2022

 



Jakarta, 07 Agustus 2021
Madrasah Aliyah YAPIS AL-Oesmaniyyah yang berkedudukan di Jalan Tawes Nomor 21-22 Tanjung Priok Jakarta Utara, mengawali pertemuan dengan orang tua/wali peserta didik pada Rapat Awal Tahun Pelajaran 2021-2022  yang diselenggarakan tanggal 7 Agustus 2021. Sesuai dengan Kalender Pendidikan Madrasah Aliyah YAPIS melakukan pertemuan awal tahun dengan agenda pemaparan program kerja Madrasah, baik yang berkaitan dengan akademik, kesiswaan maupun administrasi siswa.

Berkaitan dengan pelaksanaan PPKM Level 4 yang dijalankan oleh Pemerintah Daerah DKI Jakarta, maka pelaksanaan Rapat Awal Tahun Pelajaran 2021-2022 dilakukan secara bertahap, menyesesuaikan kapasistas  ruang  rapat dan protokol kesehatan yang ketat. Sebelum masuk ruang rapat  undangan wajib menggunakan masker, cuci tangan dengan handsanitaizer dan cek suhu tubuh menggunakan thermogun

Kesempatan yang baik ini digunakan oleh Bapak Drs. Muslimin selaku Kepala Madrasah untuk menyampaikan visi dan misi Madrasah, tujuan pembelajaran dan informasi-informasi yang berkaitan PPDB Tahun Pelajaran 2021-2022. Kepala Madrasah juga menyampaikan keberhasilan siswa Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah Tahun Pelajaran 2020-2021 yang baru berlalu, bahwa 84,74% Siswa Madrasah YAPIS diterima di PTN/PTKIN. Tepatnya 50 siswa dari 59 s iswa Kelas XII yang lalu diterima di PTN/PTKIN baik melalui jalur SNMPTN, SPAN PTKIN, SBMPTN, UM-PTKIN dan berbagai jalur mandiri yang dilakukan diberbagai PTN/PTKIN.

Keberhasilan itu diharapkan menjadi pemicu dan pemantik untuk adik-adik kelasnya agar dapat  mengikuti jejak kakak-kakak kelasnya. Kepala Madrasah juga mengharapkan daya dukung dari seluruh  Orang Tua/Wali siswa untuk memberikan dukungan kepada anak-anaknya baik secara moril maupun materiil. Kepala Madrasah juga berharap untuk tahun pelajaran 2021-2022  siswa kelas XII yang diterima di PTN/PTKIN lebih banyak, baik secara prosentasi maupun jumlahnya.

Pada Kesempatan Rapat Awal Tahun ini juga disampaikan berkaitan dengan kalender akademik tahun Pelajaran 2021-2022 selama satu tahun. Menurut Bapak Basuki, S.Si selaku Wakil Kepala Bidang Kurikulum bahwa Kalender Pendidikan ini sebagai acuan dan pedoman pelaksanaan kegiatan-kegiatan yang berkaitan dengan akademik maupun kesiswaan. Kegiatan terencana selama satu tahun pelajaran ini merujuk kepada kelender pendidikan yang dikeluarkan ole Kementrian Agama dan Kementrian Pendidikan Nasional. 

Berkaitan dengan kesiswaan dan tata tertib siswa dibahas oleh Bapak Ali Helmi, S.T, selaku Wakil Kepala Bidang Kesiswaan. Kegiatan Pembiasaan pagi yang meliputi tadarus pagi, pembacaan Asma'ul Husna, Latihan Khitobah, Muhadhoroh dan doa pagi mencari penekanan bidang kesiswaan, karena hal ini merupakan dasar pembentukan karakter mengacu pada pendidikan karakter. Tata tertib siswa juga dibahas sebagai dasar-dasar kedisiplinan dan pembentukan pribadi yang tangguh, mandiri, jujur, terampil dan berani bertanggung jawab dengan keputusan apapun yang diambil.

Rapat Awal Tahun Pelajaran Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah dilajutkan tanya jawab oleh orang tua/wali murid berkaitan dengan proses belajar mengajar dan rangkaian kegiatan yang diselenggarakan di Madrasah ini. Rangkaian kegiatan ini disempurnakan dengan do'a penutup yang disampaikan oleh Ustadz Angku Safdinal, S.H sebagai perwakilan dari orang tua siswa.(bsk)

 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]