Post Page Advertisement [Top]

HumaskegiatanKesiswaan

BUKA PUASA BERSAMA DEWAN GURU DAN STAFF MA YAPIS AL-OESMANIYYAH 1443 H: SEDERHANA TAPI PENUH MAKNA

 

Jakarta, 15 April 2022

Secara harfiah, bukber merupakan kependekan dari dua kata yakni Buka dan Bersama. Kata Buka merujuk kepada kegiatan berbuka yang dilakukan oleh umat Islam setelah menjalankan puasa sehari penuh, Dalam Bahasa Arab, berbuka ini dikenal dengan iftar. Bersama mempunyai makna dilakukan secara berkelompok di waktu dan tempat yang sama, dengan menu yang sama pula.


Setelah vakum selama dua tahun berkenaan pandemi Covid-19, kegiatan yang menjadi rutinitas Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah setiap bulan Ramadhan ini kembali digelar. Ajang silahturahmi dan anjang sana ini kembali diadakan oleh Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah dengan konsep baru.


Buka puasa bersama yang terakhir kalinya dilakukan pada Ramadhan 1440 H. Ajang silahturahmi ini biasanya dilakukan di lingkungan madrasah. Namun di Ramadahn 1443 H ini nuansa baru dan pertama kalinya  dilakukan di rumah salah satu guru, dan kebetulan di rumah baru Kepala Madrasah, Bapak Drs. Muslimin.


Konsep dan hal baru ini dalaksanakan sebagai bentuk penyegaran suasana buka bersama yang tidak seperti biasanya. Diawali dengan kegiatan tadarus Al-Qur'an yang sudah dibagi dengan konsep one teacher one juz, dilaksanakan dengan penuh kidmat dalam rangka mengisi kegiatan menjelang saat buka puasa.


Tiga puluh menit menuju saat buka puasa kegiatan tadarus Al-Qur'an dilanjutkan dengan susunan acara protokoler buka puasa. Dibuka oleh Bapak Basuki, S.Si yang didaulat menjadi MC, dengan bacaan basmallah.  Dilanjutkan penyampaian susunan acara pada acara buka bersama ini,  setelah pembukaan dilanjutkan sambutan tuan rumah sekaligus Kepala Madrasah Bapak Drs. Muslimin, berlanjut tausyiah oleh Dr. Qudsi, M.Pd.I dan disempurnakan dengan do'a oleh Ust. Wahidin Azam, S.Ag.


Dalam sambutannya, Kepala Madrasah menyampaikan terima kasih atas kesediaan hadir dalam acara buka bersama ini, Permohonan maaf juga disampaikan jikalau dalam penyambutan ada salah dan kurang dalam pelayanan. Kepala Madrasah juga menyampaikan permohonan secara khusus do'a  untuk rumah baru yang Insya Allah segera ditempatinya. "Mudah-mudahan do'a dari Dewan Guru akan memberikan kemudahan dan keberkahan buat saya dan keluarga saya", tegas Kepala Madrasah dengan kesungguhan.


Dalam acara ini juga disampaikan terkait agenda Pesantren Ramdahan, pemberian bikisan ala kadarnya yang diuangkan dan tali asih dalam bentuk gaji-13, yang mudah-mudahan dapat membantu pelaksanaan ibadah Ramadha 1443 H, sehingga amaliyah kita dapat dimudahkan dan diringankan oleh Allah SWT. Kesempatan ini juga digunakan oleh Bapak Kepala Madrasah untuk menyampaikan perihal pengumpulan nilai Ujian Madrasah, informasi libur Idul Fitri 1443 H, informasi Pesantren Ramadhan dan tupoksi guru dalam hal pembuatan soal PAT tahun pelajaran 2021-2022.


Walaupun sederhana namun kidmat. Mudah-mudahan kegiatan ini memberikan nilai tambah kebermanfaatan kita sebagai kesatuan jama'ah Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah. Mudah-mudahan juga kegiatan ini dapat berlanjut dan menjadi tradisi kebaikan untuk seluruh warga madrasah. Amien. (Humas MA YAPIS Al-Oesmaniyyah)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]