Post Page Advertisement [Top]

ArtikelHumasPrestasi

MAS YAPIS MASUK ZONA JUARA: IRFAH MUZAYYANAH MENGIKUTI JEJAK DUA TEMANNYA MEREBUT MENDALI EMAS BIDANG MATEMATIKA PADA OLIMPIADE SAINS HARDIKNAS

Jakarta, 23 Juni 2022
Irfah Muzayyanah nama resmi yang tertulis di Ijazah MTs Negeri 5 Jakarta miliknya. Dibesarkan dilingkungan agamis, gadis dua bersaudara ini mulai jenjang SD memilih sekolah yang mempunyai muatan agama lebih banyak. Tak heran kedua orang tuanya memasukkan di MTs Negeri 5 Jakarta setelah menamatkan pendidikan tingkat dasarnya di SDI Miftahul Ulum di dekat tempat tinggalnya di komplek perumahan rakyat Bahari IV Tanjung Priok.


Dengan hati yang mantap Irfah panggilan gadis berwajah glowing ini memilih MA YAPIS Al-Oesmaniyyah untuk tempat melanjutkan pendidikan tingkat menengahnya. Tidak ada kendala yang berarti untuk mengikuti padatnya pembelajaran di Madrasah Pinggir Stasiun Priok ini, karena kegiatan pembelajaran yang padat juga sudah didapatkan di MTs Negeri 5 Jakarta, tempat ia menuntut ilmu sebelumnya.


Sebelum menjatuhkan pilihannya di Madrasah yang mengusung tag line Stasiunya Anak Sholeh Terminalnya Orang Pintar, Mitra Orang Tua Membina Putra, Irfah telah mendapatkan informasi Madrasah ini dari tetangga yang kebanyakan melanjutkan sekolah di MA YAPIS Al-Oesmaniyyah. Ditambah dengan informasi dari web mayapis.sch.id mantap  sudahlah hati Irfah untuk menjadi bagian keluarga besar Madrasah samping Terminal ini.


Kemantapan hati Irfah yang terlahir di bulan Juni tanggal 02 tahun 2006 memilih MA YAPIS memberikan aura positif dan energi terbarukan dalam menjalani pembelajaran baik secara daring maupun luring.


Berbagai tipe teman juga menjadi bumbu tersendiri baginya.  Bumbu kedewasaan diri, bumbu menuju pencapaian ketrampilan hidup dan bumbu kematangan jiwa.


Kematangan diri Irfah bersosialisasi dan tumbuh kembang di Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah lambat laun memberikan efek positif. Ketertarikannya di bidang saintek, khususnya mata pelajaran matematika menghantarkan Gadis Periang yang bercita-cita menjadi dokter ini mendapatkan Medali Emas dalam Kompetisi Saintek yang diadakan oleh Pusat Kejuaraan Sains Nasional (Puskanas.id) dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional tahun 2022.


Ketekunan menjadi kata kunci kesuksesan. Itulah yang dilakukan oleh Irtah Muzayyanah sehingga mendapat keberhasilan yang membanggakan Madrasah Pinggiran ini. Kebanggaan yang mengharumkan  nama dan mengangkat martabat madrasah yang selama ini menjadi subordinat sistem pendidikan di Indonesia yang nota bene Islam menjadi agama mayoritas.


Selamat dan sukses Ananda Irfah Muzayyanah, kami mewakili seluruh warga madrasah memberikan apresiasi setinggi-tingginya, mudah-mudahan jerih payah Ananda menjadi amal sholeh dan teladan untuk rekan-rekan lainnya. Tetaplah berprestasi untuk negeri ini, keterbatasan bukan menjadi beton penghalang menuju sukses. Sukses milik kita bersama, bukan milik orang-orang kaya saja.(Humas MA YAPIS Al-Oesmaniyyah)

2 komentar:

  1. Masya Allah tabarakallah keren banget. Selamat untuk ananda irfah. Semoga selalu berprestasi semakin sukses tercapai cita-cita nya👍👏👏🤩🤩✊

    BalasHapus
  2. Masya Allah irfahh, sukses slalu yaaa

    BalasHapus

Bottom Ad [Post Page]