Post Page Advertisement [Top]

ArtikelHumasKesiswaan

TAHUN PELAJARAN 2022-2023 MAS YAPIS MENGGUNAKAN SELEKSI UJIAN MASUK PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (UM-PPDB) SECARA ON LINE


Jakarta, 15 Juni 2022

Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah Jakarta Tahun Pelajaran 2022-2023 akan menggunakan aplikasi Ujian Berbasis Komputer untuk melakukan seleksi bagi para calon siswa baru. PPDB merupakan proses pendaftaran siswa baru yang menggunakan sistem khusus dengan rancangan satu sumber atau pusat informasi sebagai server atau pengelola seleksi penerimaan siswa baru.








Memperhatikan jumlah peminat yang mendaftar di Madrasah Pinggir Teluk Jakarta ini mulai menyebar secara geografis dan meningkat cukup signifikan, Panitia PPDB Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah mulai memikirkan cara yang dapat dijangkau oleh seluruh calon peserta didik baru tanpa harus adanya pertemuan fisik antara calon peserta didik baru dengan Panitia.



Kondisi Pandemi Covid 19 yang belum sepenuhnya terkendali dan banyaknya calon peserta didik yang masih berada di pondok pesantren asal juga menjadi salah satu pertimbangan, yang akhirnya diputuskan menggunakan  Ujian Masuk Penerimaan Peserta Didik Baru (UM PPDB) Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah Tahun Pelajaran 2022-2023 akan dilakukan secara on line.


Informasi yang didapat dari Ketua  UM - PPDB Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah Tahun Pelajaran 2022-2023, Bapak Ali Helmi, S.T, bahwa seleksi Tahap I akan dilaksanakan pada tanggal 30 Juni 2022, dengan materi seleksi Tes Potensi Akademi (TPA) yang meliputi kemampuan literasi numerik, kemampuan literasi vebal, kemampuan literasi figural. Sedangkan materi keagamaan meliputi, Aqidah Akhlaq, Al-Qur'an Hadist, Fiqih, Sejarah Kebudayaan Islam, Baca Tulis Al-Qur'an.


Secara terpisah, Ketua Tim Teknis  UM- PPDB Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah Bapak Ahmad Zaki Al Bantani, S.T, telah menyatakan kesiapannya penggunaan aplikasi berbasis digital ini. Model ujian berbasis komputer juga telah dilaksanakan pada waktu penilaian dan ujian madrasah pada saat pandemi Covid 19 dua tahun yang lalu.


Diharapakan para calon peserta didik yang akan mendaftar di Madrasah Pinggiran Teluk Jakarta ini dapat menggunakan kemudahan akses yang telah disediakan oleh Panitia PPDB Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah. (Humas MA YAPIS Al-Oesmaniyyah)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]