Post Page Advertisement [Top]

ArtikelHumaskegiatanKesiswaan

MADRASAH ALIYAH YAPIS AL-OESMANIYYAH: KOMITMEN MENJADI MADRASAH ENTERPRENEUR

 

Jakarta, 08 Juni 2023

Arti entrepreneur adalah seseorang yang mempunyai dan membawa sumber daya berupa tenaga kerja, material, serta asset yang lainnya pada suatu kombinasi yang mampu melakukan suatu perubahan atau menambahkan nilai yang lebih besar daripada nilai yang sebelumnya.


Dapat disederhanakan bahwa arti entrepreneur adalah seorang pengusaha atau orang yang melakukan kegiatan wirausaha, di mana orang tersebut biasanya mempunyai bakat untuk mengenali produk-produk baru, menentukan cara produksi yang baru, dapat membuat standar operasional, mampu memasarkan produk dan dapat mengatur modal untuk kegiatan operasional.


Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah, yang menisbatkan diri menjadi madrasah enterpreneur sejak tahun 2014 terus konsisten dan komitmen dengan program enterpreneurnya. Salah satu bidang enterpreneur yang terus digalakkan adalah model usaha yang dapat dilakukan beriringan dengan waktu belejar siswa atau dilakukan di sela-sela jam pembelajaran. Hal ini dilakukan dengan mempertimbangkan bahwa tugas utama siswa adalah memeuhi kewajibannya, yaitu belajar.


Demikianpun, pembina enterpreneur Madrasah YAPIS Al-Oesmaniyyah, Bapak Zaki Al Bantani untuk bidang usaha jasa kuliner. Bapak Zaki AL Bantani dengan inovasi dan kreatifitasnya melakukan usaha pembuatan makroni pedas dengan berbagai varian serta minuman kopi dengan varian andalannya adalah Kopi Susu Pelajar.


Kini usaha pembuatan makroni pedas dan minuman Kopi Susu Pelajar yang merupaka hasil kerjasama Madraah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah dengan Rumah Pandu Kopi terus melakukan pengembangan dan perluasan areal usaha. Hal ini ditandai dengan pembukaan outtlet baru di daerah Swasembada.


Terus berkembang dan pantang mundur adalah jargon Tim Enterpreneur Madrasah Pinggiran ini. Jatuh bangun dalam berusaha adalah bumbu dalam berbisnis, pengalaman dan perencanaan akan terus membuat Tim Enterpreneur Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah, menjadi Tim yang mempunyai rasa percaya diri, komitmen dan jiwa ketangguhan dalam berusaha. Semangat Terus Tim Enterpreneur MA YAPIS. (Humas MA YAPIS Al-Oesmaniyyah) 

VIDEO MA YAPIS AL-OESMANIYYAH

VIDEO LAMA MA YAPIS AL-OESMANIYYAH

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]