Post Page Advertisement [Top]

ArtikelHumasLayanan

TIM PENGEMBANG KURIKULUM MADRASAH ALIYAH YAPIS AL-OESMANIYYAH MENJADI NARA SUMBER DIKLAT PENYUSUNAN KOM KUMER MA SE-JAKARTA UTARA

 

Jakarta, 15 Juni 2023
Tim Pengembang Kurikulum Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah mendapat kehormatan menjadi salah satu pemateri dalam Diklat Kegiatan  Penyusunan Kurikulum Operasional Madrasah (KOM) dan Sosialisasi Assesmen Kurikulum Merdeka yang diadakan oleh Forum Komunikasi Madrasah Aliyah (FKMA) Jakarta Utara.

Kegiatan yang dilaksanakan oleh forum Madrasah Aliyah swata se Jakarta Utara, dilaksanakan di daerah Cisarua Bogor, tanggal 13-14 Juni 2023. Kegiatan dilaksanakan atas inisiatif Pengurus FKMA dengan model swadana dan swakelola.
Ketua FKMA Jakarta Utara, Bapak Drs. Ahmad Zarkasy, yang sekaligus Kepala Madrasah Aliyah Al Wathoniyah 43 Jakarta Utara, memberikan sambutan dan arahannya, untuk tetap semangat dalam keterbatasan. "Saya mempunyai keyakinan akan kemampuan kita. Kita sudah banyak mempunyai pengalaman dalam keterbatasan. Kita cukup dewasa dalam kesederhanaan. Terima kasih saya ucapkan untuk seluruh panitia dan pembicara yang dengan keikhlasan dan keridoaannya, acara ini dapat berjalan dengan sukses", kata Ketua FKMA Jakarta Utara ini.

Tim Pengembang Kurikulum Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah, yang lansung dikomandani Ketua, Bapak Basuki, S.Si didampingi oleh Sekretaris, Bapak Ali Helmi, S.T dan Ibu Sondang mewakili staff kurikulum dengan gamblang menyampaikan Kurikulum Operasional Madrasah (KOM) MA YAPIS Al-Oesmaniyyah yang sudah selesai disusun untuk dijadikan acuan oleh Madrasah Aliyah se-Jakarta Utara.

Respon dari peserta cukup antusias dengan berbagai pertanyaan dan bagaimana langkah-langkah yang dilakukan oleh Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah dalam menyususn KOM sehingga madrasah pinggiran ini sudah dapat menyelesaikan Buku 1 dari KOM Tahun Pelajaran 2023-2024. (Humas MA YAPIS Al-Oesmaniyyah) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]