Post Page Advertisement [Top]

ArtikelHumasKesiswaan

TIGA SISWA MADRASAH ALIYAH YAPIS AL-OESMANIYYAH BERJUANG DI KSM TINGKAT PROVINSI TAHUN 2023

 

Jakarta, 07 Agustus 2023
Kompetisi Sains Madrasah adalah sebuah ajang kompetisi ilmiah yang diselenggarakan oleh Kemenag RI untuk siswa madrasah di seluruh Indonesia. Sebagaimana  dikutip dari Pendahuluan Juknis KSM 2023, Kompetisi Sains Madrasah (KSM) merupakan sebuah kegiatan yang digelar dan diadakan oleh Kementerian Agama sebagai wahana membangun ghirah kompetisi sains kalangan siswa madrasah.

Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah Jakarta, menjadi bagian keluarga besar Kementrian Agama Republik Indonesia, yang mempunyai kewajiban mensukseskan hajatan tahunan ini. Tahun 2023, Madrsah Pinggir Teluk Jakarta ini memberikan kontribusi nyata dengan meloloskan tiga peserta masuk KSM Tingkat Provinsi.

Ketiga siswa tersebut adalah Ananda Hilwa Rahma Hardiyanti mewakili bidang lomba Biologi Terintegrasi, Ananda Ardian Rifqi mewakili bidang lomba Fisika Terintegrasi dan Ananda Ina Wanny El Ufy mewakili bidang lomba Kimia Terintegrasi. Ketiganya merupakan siswa terbaik madrasah yang mengusung tag line Stasiunnya Anank Sholeh Terminalnya Orang Pintar Mitra Orang Tua Membina Putra.

Pelaksanaan KSM Tingkat Provinsi DKI Jakarta, dipusatkan di MAN 4 Jakarta Selatan. Berbagai usaha dan persiapan telah dilaksanakan oleh Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah sebagai upaya memberikan kontribusi terbaik. Bapak Basuki, S.Si,  sebagai  Ketua Tim Sukses KSM MA YAPIS Al-Oesmaniyyah berharap tradisi juara ini harus dipertahankan dan harus ditingkatkan. "Sesuai dengan Renstra MA YAPIS, madrasah terus memberikan dukungan baik moril dan spirituil untuk perkembangan peserta didik dalam membangun ekosistem Tradisi Juara sesuai yang dicanangkan dalam Rapat Kerja", terang Ketua Tim Pengembang ini.

Usaha-usaha yang telah dan akan terus dilakukan oleh Madrasah Pinggiran ini adalah adanya pemetaan kemampuan dan keunggulan peserta didik dari kelas X. Stelah dilakukan pemetaan oleh Tim Pengembang dilakukan pembinaan berdasarkan kemampuan dan keunggulan peserta didik dengan melakukan pembinaan intensif. Pembinaan intensif ini dilakukan oleh Guru Mata Pelajaran dengan bekerja sama dengan Bimbingan Belajar Sigma Tanjung Priok. (HUmas MA YAPIS Al-Oesmaniyyah)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]